- oleh adminpuskesmas
- 19 Agustus 2025 20:16:25
- 106 views
Panjatan, 17 Agustus 2025 – Suasana sore di Lapangan Panjatan dipenuhi nuansa khidmat saat dilaksanakan upacara penurunan bendera dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Minggu (17/8).
Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai instansi pemerintah, jajaran TNI-Polri, sekolah-sekolah, organisasi kemasyarakatan, serta masyarakat umum. Pasukan Paskibra bertugas dengan penuh tanggung jawab menurunkan Sang Merah Putih, yang dilakukan secara tertib dan diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya.
Puskesmas Panjatan 1 kembali bertugas sebagai tim medis. Tim kesehatan bersiaga di lokasi untuk memberikan pelayanan darurat bagi peserta atau undangan yang membutuhkan pertolongan. Kehadiran tenaga medis menjadi wujud nyata pengabdian dalam mendukung kelancaran kegiatan masyarakat.
Upacara penurunan bendera ini menjadi penutup rangkaian peringatan HUT RI ke-80 di Kecamatan Panjatan. Dengan penuh semangat kebangsaan, seluruh peserta pulang membawa harapan agar Indonesia semakin maju, sehat, dan sejahtera.
